Prabowo Gembira Jadi Idola Masyarakat Desa Bojong Koneng

Ardi Mandiri Suara.Com
Rabu, 09 Juli 2014 | 12:57 WIB
Prabowo Gembira Jadi Idola Masyarakat Desa Bojong Koneng
Capres Prabowo Subianto. [Antara/Prasetyo Utomo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Presiden nomor urut 1, Prabowo Subianto mengaku gembira melihat antusias masyarakat Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang mengidolakan dirinya.

Kegembiraan pasangan Hatta Rajasa itu kian bertambah ketika masyarakat meminta Prabowo untuk memimpin Indonesia lima tahun ke depan.

"Yah saya gembira. Saya lihat suasana sangat antusias, rakyat antusias rakyat gembira jangan ada intimidaasi," ucap Prabowo usai mencoblos di TPS 02 di Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Rabu (9/7/2014).

Lebih lanjut Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu berharap agar Pilpres 2014 berjalan dengan baik dan lancar.

"Dilaksanakan dengan baik dengan damai," ujarnya

Untuk itu, Prabowo mengucapkan terima kasih kepada aparat keamanan yang telah mengawal pengumutan suara di Tanah Air, khususnya di tempatnya mencoblos.

"Dan saya ucapkan terima kasih dengan aparat (telah) menjaga dengan baik dengan tertib, saya gembira mudah-mudahan TPS lain seperti ini," lanjutnya.

"Gembiralah, kita semua bangsa Indonesia, kita milih pemimpin dengan baik. Kalau saya di pilih saya ingin dipilih dengan baik," Prabowo menambahkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI