Tokoh-tokoh Nasional yang "Nyoblos" di TPS Jokowi

Siswanto Suara.Com
Rabu, 09 Juli 2014 | 08:53 WIB
Tokoh-tokoh Nasional yang "Nyoblos" di TPS Jokowi
TPS 18, Menteng, Jakarta Pusat, tempat Joko Widodo dan istri, Iriana, nyoblos (Suara.com/Bagus Santosa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua adik kandung calon wakil presiden Jusuf Kalla terdaftar di daftar pemilih tetap tempat pemungutan suara 18, RT 5/5, Menteng, Jakarta Pusat. Di tempat inilah calon presiden Joko Widodo nyoblos.

Halim Kalla mendapat nomor urut 379 dan Suhaely Kalla urutan 368. JK memiliki 16 saudara yang dilahirkan oleh Haji Kalla dan Athira.

Selain keluarga Kalla, anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Hayono Isman (nomor urut 6) dan mantan Wakil Presiden RI Try Sutrisno (nomor urut 524), juga tercatat menjadi pemilih di TPS 18. Mantan bintang film panas, Inneke Koes Herawati (nomor urut 625), juga terdaftar di TPS itu.

Try Sutrisno bersama istri merupakan orang pertama yang mendaftar di TPS tersebut.

Jokowi sendiri kebagian nomor urut 321, sedangkan istri, Iriana Widodo, kebagian nomor 322.

Di TPS 18 terdapat 638 pemilih yang terdaftar di DPT, rinciannya 301 lelaki dan 337 perempuan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI