Suara.com - Pada segmen ketiga acara debat capres-cawapres di Gedung Bidakara, Jakarta, malam ini, moderator Sudharto P. Hadi memberikan pertanyaan kepada pasangan Joko Widodo – Jusuf Kalla tentang bagaimana strategi untuk menata ulang pengelolaan sektor energi.
Jokowi mengatakan energi yang ada di Indonesia melimpah, mulai dari gas, minyak, maupun geothermal. Banyak peluang yang bisa dikelola dari situ, katanya.
Khususnya geothermal, menurut Jokowi, pemerintah harus berani memutuskan. Misalnya BBM dikonversi ke gas karena menjadi murah. “Ini bisa kurangi beban BBM,” katanya.
Kemudian, Jokowi mengungkapkan permasalahan yang ada sekarang. Misalnya tentang infrastruktur. Itu sebabnya, pemipaan gas ke industri dan perumahan harus segera dikerjakan.
“Hitungan kami pemipaan untuk gas bisa dikerjakan tiga tahun dengan kecepatan tinggi,” katanya.
Untuk mendukung program sektor energi, katanya, juga harus didukung oleh sarana transportasi. Itu sebabnya, masalah transportasi juga harus diselesaikan.