Gunung Slamet Masih Keluarkan Letusan Abu

Ardi Mandiri Suara.Com
Sabtu, 05 Juli 2014 | 14:32 WIB
Gunung Slamet Masih Keluarkan Letusan Abu
Gunung Slamet mengeluarkan asap hitam saat terjadi letusan yang terlihat dari Dukuh Cilik, Desa Dawuhan, Brebes, Jateng, Sabtu (3/5). [Antara/Oky Lukmansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Mudah-mudahan begitu," katanya.

Ia mengatakan bahwa berdasarkan pantauan dari Pos PGA Slamet di Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, Pemalang, pada hari Jumat (4/7), Gunung Slamet tampak mengeluarkan embusan asap putih tipis hingga sedang dengan ketinggian 50-150 meter, sedangkan dari sisi kegempaan tercatat satu kali gempa vulkanik dalam, satu kali tremor harmonik, 22 kali gempa letusan, dan 306 kali gempa embusan.

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) pada tanggal 10 Maret 2014, pukul 22.00 WIB, menaikkan status Gunung Slamet dari "Aktif Normal" (Level I) menjadi "Waspada (Level II) karena aktivitasnya cenderung meningkat.

Oleh karena intensitas gempa atau letusannya semakin bertambah serta abunya semakin tinggi, PVMBG pada tanggal 30 April 2014, pukul 10.00 WIB, menaikkan status Gunung Slamet dari "Waspada" (Level II) menjadi "Siaga" (Level III).

Selanjutnya, PVMBG pada tanggal 12 Mei 2014, pukul 16.00 WIB, menurunkan status Gunung Slamet dari "Siaga" (Level III) menjadi "Waspada" (Level II). (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI