Jokowi Akui Dapat Banyak Pesan dari Presiden SBY

Ruben Setiawan Suara.Com
Sabtu, 05 Juli 2014 | 03:20 WIB
Jokowi Akui Dapat Banyak Pesan dari Presiden SBY
Joko Widodo (Jokowi) di Pasar Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (30/6/2014).[suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Joko Widodo (Jokowi) mengaku telah bertemu dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono(SBY) untuk membicarakan hal-hal yang terkait dengan bangsa Indonesia, dalam sebuah pertemuan tertutup.

"Sudah (bertemu Presiden SBY), hanya tertutup," kata Jokowi seusai menghadiri acara doa bersama di Pondok Pesantren Al Baghdadi, Karawang, Jumat (4/7/2014) malam.

Jokowi mengatakan banyak pesan yang disampaikan Presiden SBY dalam pertemuan tersebut. Namun dia mengaku tidak bisa menyampaikannya kepada publik.

"Banyak (pesan), tapi tidak bisa saya sampaikan," kata Jokowi.

Sementara itu, sebelumnya diberitakan, capres nomor urut 1 Prabowo Subianto dan cawapres Hatta Rajasa juga menemui Presiden SBY di kediamannya di Puri Cikeas.

Pada kesempatan itu Presiden menyampaikan lima pesan kepada pasangan Prabowo-Hatta sekiranya mereka diberi amanah untuk memimpin Indonesia pada tahun 2014 hingga 2019. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI