Kaos Jokowi Jadi Rebutan Pedagang Pasar di Jakarta Selatan

Siswanto Suara.Com
Senin, 30 Juni 2014 | 15:44 WIB
Kaos Jokowi Jadi Rebutan Pedagang Pasar di Jakarta Selatan
Jokowi kampanye di Pasar Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (30/6/2014).[suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usai menemui pedagang di Pasar Pondok Labu, calon presiden Joko Widodo melanjutkan kampanye di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (30/6/2014).

Begitu tiba di pasar, mobil yang ditumpangi Jokowi langsung dikepung warga. Jokowi yang datang mengenakan kemeja kotak-kotak langsung membagikan kaos kepada warga dan relawan.

Saking banyaknya warga yang menyambut, Jokowi tak bisa menyerahkan satu persatu kaos. Ia pun melemparkan kaos ke arah warga. Rebutan kaos tak terhindarkan lagi.

Pada kesempatan itu, capres nomor urut dua itu juga berdialog pedagang. Seperti yang sudah sering ia katakan sebelumnya, ia akan menjadikan pasar tradisional bisa bersaing dengan pasar modern.

"Semua pasar nanti dibangun. Kami ada target. Standar pasar nanti sama, zoning kering dan zoning basah. Ada tempat parkir, tidak becek dan tidak bau," ucap Jokowi.

Pilpres 2014 diikuti oleh pasangan Prabowo Subianto – Hatta Rajasa dengan nomor urut satu dan pasangan Jokowi-Jusuf Kalla dengan nomor urut dua.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI