Jokowi Verifikasi Harta Pagi Hari, JK Siang Hari

Siswanto Suara.Com
Kamis, 26 Juni 2014 | 09:52 WIB
Jokowi Verifikasi Harta Pagi Hari, JK Siang Hari
Capres-cawapres nomor urut 2 Jokowi-JK. [suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat ini, calon presiden Joko Widodo sudah tiba di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi untuk menjalani verifikasi laporan harta kekayaan.

Calon presiden yang berpasangan dengan Jusuf Kalla tersebut tiba pukul 9.00 WIB. Ia mengenakan batik berlengan panjang yang dominasi hitam.

Setelah turun dari mobil, Jokowi tak mau berkomentar kepada wartawan. Ia hanya melambaikan tangan dan langsung masuk ke kantor KPK.

Jokowi tidak datang bersama JK. Pasalnya, JK pagi ini sedang berada di Banda Aceh untuk kampanye.

"Pak JK jam 14.00 WIB," kata juru bicara KPK Johan Budi dalam konferensi pers Rabu (25/6/2014) malam.

Jokowi dan JK mendapat giliran kedua untuk verifikasi laporan harta kekayaan setelah pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa pada Rabu (25/6/2014).

Hasil verifikasi laporan itu nanti akan diserahkan KPK ke KPU dan kemudian diumumkan kepada publik.

Tahapan ini sesuai dengan Pasal 5 huruf f dan pasal 14 ayat 1 huruf d, UU nomor 42 Tahun 2008 tentang pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI