Tri Karya Golkar akan Pecat Aburizal Bakrie

Siswanto Suara.Com
Rabu, 25 Juni 2014 | 06:58 WIB
Tri Karya Golkar akan Pecat Aburizal Bakrie
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie (tengah) dan peserta Rapimnas VI Partai Golkar (suara.com/Bagus Santosa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keluarga Besar Eksponen Ormas Tri Karya Golkar akan menanggapi pemecatan tiga kader oleh DPP Partai Golkar di Asean Room, Hotel Sultan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu (25/6/2014), jam 12.00 WIB.

Wadah Keluarga Besar Eksponen Ormas Tri Karya Golkar menghimpun kader yang berbasis ormas pendiri Golkar, yakni SOKSI, Ormas MKGR, dan Kosgoro 57.

Ketua Koordinator Pusat Eksponen Tri Karya Golkar, Zainal Bintang, mengatakan tindakan DPP Partai Golkar memecat tiga kader karena berbeda haluan dengan partai menunjukkan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie tidak memahami bagaimana berpolitik dan tidak memahami kultur politik.

Eksponen Tri Karya Golkar tidak akan tinggal diam terhadap tindakan pemecatan kader tersebut dan akan melakukan perlawanan balik.

"Saya akan menyusun gugatan balik," kata Bintang kepada suara.com.

Selain itu, Eksponen Tri Karya Golkar juga akan mengambil tindakan yang lebih tegas kepada Aburizal atas keputusannya.

"Tri Karya akan memecat balik Aburizal," kata Bintang dengan nada keras.

Seperti diketahui Partai Golkar memecat tiga kader mereka dari keanggotaan partai. Mereka dinilai tidak mematuhi keputusan partai untuk mendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

Ketiga kader yang dipecat adalah Ketua DPP Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita, Wakil Bendahara DPP Golkar Nusron Wahid, serta Poempida Hidayatulloh. Ketiga kader yang dipecat juga tercatat sebagai anggota DPR dari Partai Golkar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI