Suara.com - Polda Metro Jaya akan menggelar Operasi Cipta Kondisi menyambut Ramadhan dan Idul Fitri. Operasi ini untuk mengantisipasi adanya kemungkinan pelaku-pelaku kejahatan datang ke Jakarta untuk meraup keuntungan secara tidak sah.
Polisi memperkirakan, pada saat bulan Ramadhan, angka kejahatan diperkirakan akan naik. Pasalnya, akan banyak terjadi transaksi ekonomi yang menjadi sasaran para pelaku kejahatan.
"Kita melaksanakan Operasi Cipta Kondisi tersebut. Kita harapkan masyarakat juga bisa lebih hati-hati lagi dalam berkegiatan ekonomi yang membawa uang, pakai perhisan, bertransaksi," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Komisaris Besar Polisi Rikwanto, di Polda Metro Jaya, Selasa (24/6/2014).
Rikwanto menambahkan, apabila memerlukan pengamanan dari pihak kepolisian, mintakan kepada kantor polisi terdekat akan kita layani dan gratis.
“Polisi akan memberikan bantuan setiap masyarakat yang membutuhkan pengawalan jika memang sedang melakukan transaksi ekonomi,” jelas Rikwanto.