Suara.com - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dijadwalkan memberikan sambutan di panggung Jakarta Night Festival, Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, malam ini sekitar jam 20.00 WIB.
"Nanti pak Ahok (Basuki) akan sampai panggung sini sekitar pukul 20.00 WIB dan diminta untuk memberikan sambutan," kata Mamen, crew stage manager panggung Bunderan HI.
Ahok berangkat dari Balai Kota Jakarta dengan naik sepeda onthel hias yang merupakan CSR dari perusahaan Philips. Sepanjang perjalanan menuju Bundaran HI, Ahok akan mengunjungi panggung-panggung acara yang berdiri dari Monas dan sepanjang Jalan Thamrin sampai Bundaran HI.
JNF merupakan bagian dari acara peringatan HUT Jakarta ke-487.
Ada sembilan panggung besar yang didirikan untuk meramaikan acara. Panggung-panggung ini akan diisi dengan penampilan musisi-musisi beken.
Di panggung Monas, misalnya, akan ada penampilan Sheila On Seven, Wali Band, Mulan Jameela, Rif/, White Shoes and The Couples Company, Peewee Gaskins, dan bintang-bintang Indonesian Idol.