Mahasiswi Berhijab Tewas Ditikam

Ruben Setiawan Suara.Com
Jum'at, 20 Juni 2014 | 17:48 WIB
Mahasiswi Berhijab Tewas Ditikam
Ilustrasi perempuan berhijab. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang perempuan asal Arab Saudi ditikam 16 kali hingga tewas di Colchester, Inggris. Perempuan tersebut diserang orang tak dikenal saat sedang berjalan kaki menuju kampus tempatnya kuliah.

Korban bernama Nahid Almanea. Perempuan Arab Saudi berusia 31 tahun itu baru enam bulan berada di Inggris. Dirinya sedang mengikuti program pelatihan Bahasa Inggris sebelum berencana mengambil program doktoral di negeri tersebut.

Nasib malang menimpa dirinya saat berangkat ke kampus hari Selasa lalu. Jika biasanya berangkat bersama saudara laki-lakinya, Nahid berjalan sendiri. Saat melintas di sebuah taman, seorang tak dikenal menikamnya 16 kali. Tim paramedis yang datang ke lokasi sempat berupaya melakukan pertolongan. Namun, nyawa Nahid tidak tertolong akibat dua luka di bagian vital tubuhnya.

Polisi sudah menangkap seorang tersangka seorang laki-laki berusia 52 tahun. Namun, mereka masih mencari barang bukti kejahatan berupa benda tajam yang tidak ditemukan di lokasi.

Polisi belum bisa memastikan apa motif dari penyerangan tersebut. Namun, dugaan mengarah pada abaya dan hijab yang dikenakan Nahid. Pihak berwenang menduga, kemungkinan Nahid diserang atas alasan religius. Kendati demikian, mereka masih akan melakukan penyelidikan lebih lanjut. (Dailymail)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI