Di Korsel, Paus Fransiskus Akan Tekankan Pentingnya Rekonsiliasi

Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 19 Juni 2014 | 03:08 WIB
Di Korsel, Paus Fransiskus Akan Tekankan Pentingnya Rekonsiliasi
Paus Fransiskus di Vatikan. [Reuters/Giampiero Sposito].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Paus Fransiskus akan menggelar misa untuk perdamaian dan rekonsiliasi di Korea dalam kunjungannya ke Korea Selatan, Agustus mendatang, demikian diumumkan Vatikan, Rabu (18/6/2014).

Kunjungan ke Korsel adalah lawatan Fransiskus ke Asia sejak terpilih sebagai paus pada Maret 2013 silam. Dia akan berada di Korsel pada 13 sampai 18 Agustus, untuk menghadiri Pertemuan Kaum Muda Katolik Asia.

Dalam daftar program yang akan dilaksanakan Fransiskus di Korsel, seperti yang dirilis Vatikan, paus akan menutup kunjungannya di negara itu dengan misa bertema "Perdamaian dan Rekonsiliasi" di Katedral Myeong-dong, Seoul.

Korea terpecah antara utara dan selatan sejak Perang Korea dihentikan dengan gencatan senjata pada 1953. Sejak itu, jutaan keluarga di kedua negara terpisah dan tidak bisa leluasa bertemu karena ketatnya isolasi di Korea Utara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI