Menteri Helmy Faishal Ngaku Tak Kenal Bupati Biak Numfor

Siswanto Suara.Com
Selasa, 17 Juni 2014 | 16:58 WIB
Menteri Helmy Faishal Ngaku Tak Kenal Bupati Biak Numfor
Menteri Pembangunan Desa Tertinggal (PDT) Helmy Faishal Zaini (suara.com/Bagus Santosa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pembangunan Desa Tertinggal (PDT) Helmy Faishal Zaini mengaku tidak mengenal Bupati Biak Numfor, Papua, Yesaya Sombuk. Yesaya Sombuk kini diamankan setelah terjaring operasi tangkap tangan yang dilakukan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Saya baca ada Bupati Biak OTT, saya tidak kenal dengan bupati ini. Juga beberapa nama yang disebutkan, tidak kenal," tutur Helmi, Selasa (17/6/2014).

Sejumlah ruang kerja di kantor Kementerian PDT, saat ini telah disegel KPK. Menanggapi hal itu, Helmy mengaku tidak tahu apa kaitan penyegelan dengan penangkapan Yesaya Sombuk.

"Tapi kami sampai sekarang belum tahu persis masalahnya apa dan bagaimana, saya hanya ikuti perkembangan di media online," kata dia.

Ruang kerja yang disegel, antara lain berada di lantai dua, empat, dan tujuh.

Penyegelan tersebut dipastikan terkait dengan penangkapan Yesaya Sombuk beserta lima orang di Hotel Akasia, Matraman, Jakarta Timur, Senin (16/6/2014) malam.

Dalam penangkapan semalam, penyidik menyita satu buah tas hitam berisi duit 100 ribu dolar Singapura atau senilai Rp943,7 juta. Saat ditangkap, Yesaya Sombuk tengah menunggu TM dan Y di kamar hotel lantai tujuh.

Sejauh ini, belum ada keterangan resmi dari KPK tentang kasus yang menjerat Yesaya Sombuk.

REKOMENDASI

TERKINI