Pebalap Iran Juara Tour de Singkarak 2014

Laban Laisila Suara.Com
Minggu, 15 Juni 2014 | 17:22 WIB
Pebalap Iran Juara Tour de Singkarak 2014
Warga berfoto bersama pebalap dari tim Pishgaman Yazd Iran, Amir Zargari sebelum start etape terakhir, di pantai Carocok Painan, Sumbar, Minggu (15/6/2014). [ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Amir Zargari menjuarai kejuaraan balap sepeda Tour de Singkarak (TdS) 2014 setelah mampu membukukan catatan waktu tercepat dibandingkan 130 pebalap dari 18 tim yang ikut di kejuaraann agenda badan balap sepeda dunia itu.

Pebalap tim Pishgaman Yazd, Iran itu mampu membukukan total catatan waktu 28.31.48 untuk menyelesaikan balapan dengan jarak tempuh 1.250 kilometer yang terbagi dalam sembilan etape.

Kepastian juara diperoleh setelah finis di etape sembilan dari Painan menuju Kota Padang, Minggu (15/6/2014).

Pada etape penentuan ini, Amir Zargari memang terlempar dari tiga besar pebalap tercepat.

Untuk juara etape sembilan adalah pebalap asal Avanti Racing Team Australia Brenton Jones dengan catatan waktu 2.43.12.

Kemenangan Amir Zargari pada kejuaraan yang didukung penuh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini cukup istimewa karena merupakan yang kedua kalinya. Seblumnya, pebalap asal Iran ini sebelumnya menjadi juara TdS 2011.

Selain menjadi juara yang kedua kalinya, keistimewaan Amir Zargari dalam meraih juara kejuaraan yang sudah keenam kalinya digelar ini adalah tidak pernah menjuarai sembilan etape yang dilombakan.

Prestasi paling baik pebalap berusia 34 tahun ini adalah menjadi peringkat dua dietape empat dari Bukittinggi menuju Agam dan delapan dari Sawahlunto menuju Solok Selatan serta peringkat tiga dietape dua dari Pasaman menuju Pasaman Barat.

Dari sembilan etape yang dilombakan, pebalap asal Jepang Kohei Uchima dan Brenton Jones berhasil menjuarai dua etape, Sedangkan sisanya diperebutkan oleh pebalap yang berbeda, namun tidak ada pebalap yang berasal dari Indonesia.

Banyaknya pebalap yang menjuarai etape Tour de Singkarak 2014 bisa dikatakan sebagai ketatnya bersaingan pada kejuaraan yang melewati 18 kabupaten dan kota yang ada di Sumatra Barat. Karakteristik lintasan balap juga menjadi penyebab tidak adanya dominasi dari satu pebalap. (Antara)

REKOMENDASI

TERKINI