Pengacara JIS Tak Mau Terima Penjelasan KPAI Soal Kasus Guru

Siswanto Suara.Com
Jum'at, 13 Juni 2014 | 13:08 WIB
Pengacara JIS Tak Mau Terima Penjelasan KPAI Soal Kasus Guru
Kuasa hukum guru Jakarta International School (JIS) Hotman Paris. [suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Joni menjelaskan lagi bahwa Sekretaris KPAI Erlinda tidak pernah menyebut nama guru JIS secara rinci.

"Ibu Erlinda tidak pernah menyebut secara by name. Beliau menegaskan tidak pernah menyebut nama siapa yang terkait," katanya.

Erlinda sendiri juga mengatakan tidak pernah menyebut nama.

"Saya tak pernah mengatakan ada keterlibatan guru JIS, apalagi menyebut nama. Kalau saya sebutkan, itu berdasarkan pernyataan Polda terlebih dahulu ada oknum guru yang patut dicurigai," kata Erlinda.

Usai pertemuan di KPAI, Hotman tetap tidak bisa menerima sikap KPAI.

"Kalau memang tidak ada bukti keterkaitan guru JIS, kenapa setiap hari selalu nongol di televisi. Kalau tidak ada bukti, klien kami sudah pertimbangkan menggugat perdata dan pidana pejabat KPAI, mohon maaf," kata Hotman.

Hotman mengatakan sudah memiliki bukti pernyataan dari KPAI berupa rekaman hasil wawancara dengan beberapa stasiun televisi.

"Intinya KPAI belum ada bukti, buktinya hanya pengakuan korban. Kita lihat perkembangan nanti seperti apa. Saat ini kita beri peringatkan lembut dulu ke KPAI, nanti baru gugatan. Kita sita rumahnya bila perlu," kata Hotman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI