KPU Janjikan Debat Capres Putaran Kedua Lebih Seru

Siswanto Suara.Com
Kamis, 12 Juni 2014 | 17:10 WIB
KPU Janjikan Debat Capres Putaran Kedua Lebih Seru
Debat capres-cawapres 2014 di Balai Sarbini Jakarta, Senin (9/6). [suara.com/Adrian Mahakam]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komisi Pemilihan Umum menjanjikan pemandangan yang berbeda dalam acara debat tahap kedua antara calon presiden Prabowo Subianto dan Joko Widodo.

"Akan ada porsi lebih banyak interaksi pasangan calon, head to head, dan ini akan memberi peluang dari masing-masing capres-cawapres untuk mengelaborasikan pemikirannya secara individu dan akan mendiskusikannya lebih berhadap-hadapan dengan capres lain dan tampilannya akan beda dengan kemarin (tahap pertama)," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik usai acara Ulang Tahun Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) di Kantor DKPP, Jakarta, Kamis (12/6/2014).

Porsi moderator acara, kata Husni, juga akan diminimalisir sehingga waktu untuk para kontestan tak terpotong terlalu banyak.

Husni menilai moderator acara debat tahap pertama kurang luwes dalam membawa acara. Moderator yang dimaksud adalah Zainal Arifin Mochtar, Direktur Pusat Kajian Anti Korupsi Universitas Gadjah Mada (Pukat UGM).

"Kalau ada usulan (jurnalis) silakan diusulkan, KPU akan mempertimbangkannya dan memberikan penawaran kepada pasangan calon. Siapa jurnalis kita yang masih independen, yang dipercaya publik. Sangat terbuka," tuturnya.

Debat capres-cawapres berlangsung dalam beberapa tahapan. Tahap pertama diselenggarakan pada 9 Juni 2014 dengan tema Pembangunan Demokrasi, Pemerintahan yang Bersih dan Kepastian Hukum.

Tahapan kedua akan dilakukan pada 15 Juni 2014 dengan tema Pembangunan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI