Suara.com - Hari pertama kampanye terbuka, Rabu (4/6/2014), calon presiden (capres) Joko Widodo (Jokowi) akan melangsungkan sejumlah agenda.
Namun, sebelum memulai aktivitasnya, Jokowi menyempatkan diri untuk menjemput Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Megawati Sukarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta.
Pantauan di lokasi, Jokowi tiba di rumah Megawati sekira pukul 10.30 WIB. Dia datang menggunakan mobil Innova putih B 1567 PRA. Belum diketahui perbincangan yang dilakukan Jokowi-Megawati di dalam rumah tersebut.
Untuk diketahui, jadwal Jokowi untuk hari ini adalah selametan di DPP PDI Perjuangan Lenteng Agung. Dalam selamaten ini, diagendakan juga acara potong tumpeng. Setelah itu, PDI Perjuangan akan melakukan rapat konsolidasi pemenangan Pemilu Presiden (Pilpres) 2014.
Setelah itu, pada malam harinya, Jokowi dijadwalkan terbang ke Papua. Jokowi dijadwalkan berkampanye di Papua pada hari Kamis (5/6/2014).
Jokowi sendiri mendapatkan nomor urut 2 dalam Pilpres ini dan berpasangan dengan Jusuf Kalla (JK). Pasangan yang diusung PDI Perjuangan dan koalisinya ini akan berhadapan dengan pasangan yang diusung Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa, yang mendapatkan nomor urut 1.