Suara.com - Musisi senior Iwan Fals, Selasa (27/6/2014), membantah dirinya mengeluarkan komentar negatif tentang calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Joko Widodo.
Bantahan itu disampaikan Iwan setelah pengguna Twitter bertanya tentang sebuah foto bergambar dirinya dengan beberapa baris kalimat berisi sindiran terhadap Jokowi, yang masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
"Ini Ngawur," tulis Iwan dalam akun Twitter @iwanfals.
Ini NGAWUR "@riyantofajar: Bang,ini beneran????@iwanfals pic.twitter.com/ymAJW9yG8N"
— NYANYIAN RAYA (@iwanfals) May 27, 2014
Meski demikian, masih di akun Twitter-nya, Iwan mengatakan dia tidak mendukung salah satu dari dua pasang calon presiden yang akan bersaing di pemilihan umum 9 Juli mendatang. "Kalau soal milih wi atau wo biar saya dan kotak suara sajalah yang tahu," tulis Iwan pada 24 Mei silam, menyebut suku kata terakhir dari nama dua capres, Jokowi dan Prabowo Subianto.
Musim pilpres bakalan banyak klarifikasi neh, untung ada twitter hehe citcitcuiiiitt.
— NYANYIAN RAYA (@iwanfals) May 27, 2014