Suara.com - Dua relawan pasangan bakal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) tampil mencari perhatian warga yang beraktivitas, hari ini, di acara Car Free Day, Minggu (25/5/2014).
Pertama, Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) 2014 yang menggelar acara orasi dan nyanyi bersama di acara car free day ini, tepatnya di depan Plaza Indonesia. Mereka melantunkan lagu-lagu nasional seperti 'Satu Nusa Satu Bangsa' yang dilanjutkan dengan testimoni para relawan tentang sosok capres Joko Widodo (Jokowi).
"Jokowi paling baik, Jokowi punya Indonesia. Mau minta apa? Nanti di kasih semua sama Jokowi," kata salah seorang kakek yang menggunakan ikat kepala berlabel Jokowi.
Relawan Jokowi ini juga menitikberatkan supaya tidak ada isu SARA dalam menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli mendatang.
"Kami Relawan Jokowi, sama sekali tidak pernah menyerang pasangan capres lain dengan isu SARA. Bukan kami tidak tahu, tapi karena kami sadar, berbeda pilihan dan pendapat bukan sahkan serangan berbau SARA," kata kakek itu.
Relawan Jokowi ini pun membagikan selebaran kepada warga yang tengah beraktivitas. Selebaran ini bertuliskan dukungan kepada Jokowi dengan gambar muka Jokowi dan di belakangnya bergambar Sukarno. "Terima kasih atas dukungannya perjuangan belum selesai, mari bergotong royong menciptakan perubahan Indonesia yang lebih baik," kutip selebaran tersebut.
Sementara itu, relawan pendukung capres Prabowo Subianto juga menggelar acara olahraga pagi di di Car Free Day. Aksi ini diikuti oleh ratusan para pendukung mantan Danjen Kopassus itu yang berasal dari Lampung, Bangka belitung, Kalimantan Barat, DKI Jakarta, Bandung, Tasikmalaya, Purwokerto, Brebes, Tegal, dan lainnya.
"Kita ini di bawah (Ketua Timses Prabowo-Hatta) Mahfud MD. Kita ditunjuk untuk pemenangan Prabowo-Hatta. Kita punya misi berani tampil, dukung calon kita jadi presiden," kata Sekjen Garda Macan Asia Roro Mia Susanthy.
Selain olahraga seperti senam, para pendukung Prabowo juga melakukan long march sambil membawa spanduk Prabowo-Hatta. Aksi pendukung Prabowo ini dilakukan di depan Hotel Mandarin Oriental, dan berada berseberangan dengan acara yang dilakukan oleh relawan Jokowi.