Tim Uber Indonesia Tertinggal 0-2 dari India

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 22 Mei 2014 | 22:42 WIB
Tim Uber Indonesia Tertinggal 0-2 dari India
Tunggal putri Indonesia, Bellaetrix Manuputty gagal meraih kemenangan atas pemain India di perempat final Piala Uber. (Antara/Ismar Patrizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tunggal kedua Indonesia, Bellaetrix Manuputty gagal memetik kemenangan atas P.V. Sindhu. Dengan kekalahan tersebut tim Uber Indonesia sementara tertinggal 0-2 dari tuan rumah India.

Pada pertandingan perempat final yang berlangsung di Siri Fort Indoior, New Delhi, India, Kamis (22/5/2014), Bella harus mengaku keunggulan Sindhu setelah kalah rubber game 16-21, 21-10, 23-25 dalam pertandingan yag berlangsung ketat 1 jam 24 menit.

Bella yang menelan kekalahan di gim pertama mencoba bangkit dan berhasil merebut gim kedua dengan dengan skor 21-10. Namun perjuangan tunggal putri Indonesia ini akhirnya kandas gagal setelah kalah di gim ketiga 23-25.

Dengan hasil tersebut tim Uber Indonesia tertinggal 0-2. Tunggal putri pertama Indonesia Lindaweni Fanetri gagal mengatasi andalan India Saina Nehwal 17-21 dan 10-21.

Kini harapan tim Uber Indonesia ada di partai ketiga ganda Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari yang saat ini sedang menghadapi ganda India, Jwala Gutta/Ashwini Ponnappa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI