Rapat Antarpolitisi Bertikai di Thailand Masih Temui Jalan Buntu

Ruben Setiawan Suara.Com
Rabu, 21 Mei 2014 | 17:36 WIB
Rapat Antarpolitisi Bertikai di Thailand Masih Temui Jalan Buntu
Seorang tentara yang berjaga di tempat pertemuan para politisi Thailand yang bertikai, (21/5). (Reuters/Damir Sagolj)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pertemuan antara para politisi Thailand yang bertikai pada hari Rabu (21/5/2014) masih menemui jalan buntu. Untuk itu, militer Thailand, penggagas pertemuan itu, merencanakan sebuah rapat lanjutan pada hari Kamis (22/5/2014) esok.

"Panglima militer meminta kami bubar dan memikirkan hal-hal yang sudah kami bahas demi mencari solusi untuk negara ini," kata sekretaris jenderal Komisi Pemilihan Umum Puchong Nutrawong yang turut hadir dalam rapat tersebut.

Lebih lanjut Puchong mengatakan, rapat lanjutan akan digelar pada hari Kamis pukul 14.00 waktu setempat.

Sebelumnya diberitakan, panglima militer Jenderal Prayuth Chan-O-Cha mengundang semua tokoh partai, dan politisi yang bertikai untuk bertemu. Pertemuan diadakan untuk membahas segala kemungkinan untuk menyelesaikan konflik yang terjadi di dalam negeri. Namun, nampaknya pihak-pihak yang terlibat dalam pertemuan itu belum berhasil membuat kesepakatan apapun.

Hingga kini, militer masih memberlakukan Undang-undang Darurat Militer di seluruh negeri setelah gelombang protes yang melanda Thailand selama kurang lebih enam bulan terakhir. Sedikitnya 28 orang menjadi korban tewas dalam konflik tersebut. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI