Suara.com - Sedikitnya 800 domba di Australia dilaporkan mati bunuh diri. Perilaku domba menjadi aneh setelah memakan tumbuhan racun, bernama darling pea.
Darling Pea adalah tanaman yang juga menjadi penyebab kebakaran semak-semak di Australia beberapa waktu lalu.
"Usai memakan tumbuhan itu, domba-domba terlihat seperti mabuk, dan depresi. Mereka membenturkan kepala berkali-kali hingga retak dan akhirnya mati," kata Louise Knight, pemilik peternakan di New South Wales, Australia, seperti dikutip dari laman Metro, Selasa (20/5/2014).
Untuk mengantisipasi hal ini, kata Louise, pihaknya telah memisahkan domba dengan darling pea.
"Tapi, beberapa domba terlihat sangat keracunan. Fisiknya semakin lemah dan dikhawatirkan segera mati," katanya.
"Ini seperti berurusan dengan 1.000 pecandu heroin saja," ujarnya.