Suara.com - Ketua Umum Partai Hanura Wiranto siang ini, Sabtu (17/5/2014), berkunjung ke rumah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat.
Wiranto yang tiba di rumah kediaman Mega di kawasan elit sekitar pukul 11:00 WIB ini belum mau menjelaskan apakah pertemuan kali ini merupakan sinyak koalisi antara Hanura ke blok pendukung bakal calon presiden Joko Widodo (Jokowi)
“Tapi hari ini kita khusus bicara politik berkenaan perkembangan politik saat ini berkaitan dengan kerja sama politik," kata Wiranto sebelum bertemu dengan Megawati.
Dia disambut oleh Sekjen PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo dan diantar masuk untuk melakukan pertemuan.
"Apa yang akan dibicarakan, saya berjanji akan sampaikan ke saudara sekalian. Mudah-mudahan akan ada kejutan," ujarnya.
Ini adalah pertemuan resmi pertama antara kedua ketum partai sejak Pileg 9 April lalu dan pertemuan ke empat secara informal.
Sebelumnya Wiranto pernah didekati oleh Prabowo Subianto beberapa waktu lalu dan mengaku membahas soal visi misi Indonesia ke depan.