Suara.com - Pebalap muda Indonesia Rio Haryanto berhasil mendapatkan poin perdananya di GP2 musim ini setelah finis di posisi kelima pada feature race GP2 Spanyol.
Rio berhak mendapatkan 10 poin setelah finis di posisi kelima di sirkuit Catalunya, Barcelona, Sabtu (10/5/2014). Pebalap asal Solo ini pun mengaku senang bisa meraih poin pertamanya di musim ini yang juga penting bagi timnya EQ8 Caterham Racing setelah rekan setimnya, Alexander Rossi gagal finis.
"Saya sangat senang bisa meraih poin pertama musim ini untuk tim, tapi saya turut sedih karena Alexander gagal menyelesaikan balapan ini," kata Rio dalam situs resmi timnya.
"Start dari posisi ke-11 sangatlah tidak mudah namun saya bisa mendapatkan jalur yang baik dan bersabar hingga tikungan ketiga atau keempat dimana saya menyalip dari luar untuk bisa sampai ke posisi kelima," ungkapnya setelah melakoni 36 lap.
"Scara keseluruhan ini adalah hari yang baik bagi saya dan saya sangat senang akan start dari grid baris kedua besok," ujarnya.
Dengan 10 poin tersebut Rio menempati posisi kesepuluh klasemen GP2. Sementara pebalap dari tim Trident, Johnny Cecotto, menjadi juara di feature race ini.