Sean Gelael Raih Poin Pertama

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 11 Mei 2014 | 04:10 WIB
Sean Gelael Raih Poin Pertama
Pebalap muda Indonesia Sean Gelael saat tampil di F3 Eropa. [SeanGP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sean Gelael merupakan pebalap pertama dari Indonesia yang meraih poin dalam Kejuaraan FIA Formula 3 Eropa. Ia berada dalam urutan 10 besar pada Race 1 lomba jalan raya yang berlangsung di Pau, Prancis, Sabtu (10/5/2014) .

Sean melaju dari posisi start ke-11 dan pada lap pertama pebalap berusia 17 tahun itu menyodok ke urutan sembilan setelah dengan tangkas memacu kendaraannya dari satu putaran ke putaran berikutnya, demikian dilaporkan dalam laman resmi panitia (fiaf3europe.com), Sabtu malam.

Pebalap dari tim Jagonya Ayam with Carlin yang menggenjot mobil Dallara-Volkswagen itu berada di posisinya hampir setengah balapan sebelum dilewati Spikle Goddard dan dia bertahan di urutan ke-10 hingga akhir perlombaan.

Adu cepat di Pau merupakan putaran ketiga dari 11 putaran kejuaraan F3 Eropa yang berlangsung selama musim 2014 dan Sean menjalani perlombaan anak tangga menuju ajang lomba Formula Satu (F1) itu pada musim keduanya.

Perlombaan Race 2 akan diadakan Sabtu petang waktu setempat dan Race 3, Minggu (11/5/2014). (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI