Pacers dan Thunder Kalah di Pembukaan Putaran 2 "Playoff"

Selasa, 06 Mei 2014 | 14:33 WIB
Pacers dan Thunder Kalah di Pembukaan Putaran 2 "Playoff"
Pemain LA Clippers, Chris Paul (3) dihadang para pemain Oklahoma City Thunder. (Reuters/Mark D Smith)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua tim kuat NBA, Oklahoma City Thunder dan Indiana Pacers, harus merasakan kekalahan dalam pertandingan pembuka mereka di putaran kedua playoff NBA, Senin (5/5/2014) waktu setempat. Thunder dikalahkan tamunya Los Angeles Clippers dengan skor 122-105, sementara Pacers tumbang di tangan Washington Wizards dengan skor 102-96.

Dalam laga di Oklahoma City, Chris Paul menjadi penyumbang angka terbesar bagi Clippers dengan 32 poin, hanya gagal memasukkan dua tembakan dari total upayanya kali ini. Selain skor tertinggi yang 24 di antaranya dicetak melalui tembakan tiga angka, Paul juga menyumbang 10 assist pada laga ini.

Selain Paul, Clippers mendapatkan kontribusi besar di laga ini dari Blake Griffin dengan 23 poin, serta pemain pengganti Jamal Crawford dengan 17 poin. Sementara di kubu Thunder, Russell Westbrook menjadi kontributor terbesar dengan 29 poin, disusul Kevin Durant dengan 25 poin.

Sementara itu, dalam pertandingan yang selesai lebih dulu, Wizards pun mampu menundukkan Pacers berkat penampilan brilian para pemain mudanya. Bradley Beal menjadi penyumbang terbesar Wizards di laga ini dengan 25 poin, disusul Trevor Ariza dengan 22 poin. Tim ini pun terlihat hendak melanjutkan performa bagusnya, setelah di putaran pertama mampu menyingkirkan Chicago Bulls dalam lima pertandingan saja.

Bagi Pacers, salah satu bintangnya, Paul George, kali ini hanya bisa mencetak 18 poin. Demikian juga dengan George Hill yang menambahkan 18 poin. Sementara Wizards masih punya kontributor lain lewat Marcin Gortat dengan 12 poin dan 15 rebound, serta Drew Gooden dengan 12 poin dan 13 rebound. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI