Suara.com - Sekjen Partai Golkar Idrus Marham lagi-lagi menyatakan tidak masalah dengan rapat sejumlah ormas pendukung partai beringin itu yang digelar semalam, Minggu (27/6/2014), di Hotel Grand Hyatt, Jakarta Pusat.
Idrus Marham saat dihubungi suara.com, Senin (28/4/2014), mengatakan, apa yang dilakukan ormas underbouw Golkar tidak akan berdampak pada pencalonan Aburizal Bakrie sebagai presiden.
“Tidak ada masalah dengan Golkar,” kata Idrus yang juga mengaku baru mendengar pada keesokan harinya.
Dia juga membantah ada keretakan di tubuh Golkar pasca Pileg dan hasil perolehan suara yang tidak sesuai target.
“Pencalonan ARB maju terus,” tegasnya lagi.
Sejumlah Ormas di antaranya seperti Kosgoro, AMPI, Soksi, MKGR, KPPG, KMPG berkumpul di Jakarta. Pertemuan itu diinisiasi Ketua Umum Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Yorrys Raweyai.
Ormas pendukung Golkar menyatakan kecewa karena partai jarang berkoordinasi memutuskan kebijakan strategis pemilu.