Suara.com - Belakangan ini kebakaran di sejumlah wilayah DKI Jakarta terjadi. Apalagi mendekati musim kemarau, kebakaran bisa saja meningkat.
Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (PKPB) Subejo mengatakan, mendekati musim kemarau ini, waspada kebakaran warga perlu ditingkatkan. Namun, yang terpenting adalah ketelitian persoalan kelistrikan.
"Lebih waspada kepada kebakaran, lebih hati-hati untuk macam-macam kelistrikan," tutur Subejo dihubungi suara.com, Senin (28/4/2014).
Sementara itu, Walikota Jakarta Utara Heru Budi Hartono mengatakan untuk mengantisipasi kebakaran, dia akan menginstruksikan lurah dan camat di wilayahnya untuk melakukan langkah-langkah mencegah kebakaran.
"Jangan ada rumah yang melebihi daya, dan kita minta berikan antisipasi kebakaran dari kompor. Saya akan buat edaran itu dalam beberapa hari lagi," tutur Heru.
Dia menambahkan, kebakaran tidak lepas dari permasalahan kelistrikan. Karena itu, dia meminta kepada Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk ikut melakukan antisipasi.
"Kita akan panggil PLN Jakarta Utara supaya menertibkan illegal housing di illegal area," tuturnya.
Seperti diketahui, dalam beberapa hari ini sudah ada beberapa kali kebakaran. Kebakaran pertama melanda Pasar Senen, Jakarta Pusat pada Jumat (25/4). Lalu pagi ini, Senin (28/4), kebakaran melahap Pasar Rumput, Jakarta Selatan. Pada siangnya, kebakaran melanda sebuah rumah di dekat Pasar Inpres Kelapa Gading.