Seorang Ibu Pukul dan Gigit Anjing yang Serang Putrinya

Ruben Setiawan Suara.Com
Jum'at, 25 April 2014 | 15:44 WIB
Seorang Ibu Pukul dan Gigit Anjing yang Serang Putrinya
Ilustrasi anjing. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang ibu memukul dan menggigit seekor anjing yang sedang menyerang putrinya. Berkat keberanian sang ibu, putrinya yang masih berusia dua tahun itu selamat dari maut.

Sang ibu, Chelsi Camp, awalnya sedang menjaga anjing jenis ras pitbull milik seorang rekan yang dititipkan kepadanya. Namun yang terjadi kemudian sungguh mengejutkan. Anjing itu tiba-tiba menyerang putri Chelsi, Mackenzi Plass.

Melihat putrinya dalam bahaya, Chelsi langsung bertindak. Tidak hanya memukul anjing itu, Chelsi juga menggigit telinga si anjing.

Setelah itu, dirinya memanggil pihak berwajib dan paramedis. Si anjing akhirnya dieutanasia.

Chelsi, ibu asal Houston, Texas, Amerika Serikat itu menderita luka di tangannya. Akibat luka tersebut, dirinya tidak bisa menggendong putrinya selama berminggu-minggu.

Sementara itu, putrinya Mackenzi menderita luka di sekujur tubuhnya. Beruntung, beberapa bulan sesudahnya, ibu dan anak tersebut pulih. (Mirror)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI