Suara.com - Sebuah pesawat milik maskapai Virgin Blue asal Australia diduga dibajak. Pesawat tujuan Denpasar, Bali tersebut lepas landas dari Brisbane, Australia. Saat ini pesawat sudah mendarat di Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali.
"Pesawat itu virgin blue asal Brisbane, tujuan Denpasar sudah mendarat di Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali," Kepala Pusat Penerangan Kementerian Perhubungan J.A. Barata saat dihubungi Suara.com, Jumat (25/4/2014)
Kendati demikian, dirinya belum bisa memastikan jika ada pembajakan di pesawat tersebut.