Suara.com - Ketua DPP PDI Perjuangan Maruarar Sirait bercerita soal partai banteng moncong putih mau berkoalisi dengan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) yang dikomandani Surya Paloh.
"Saya pikir dengan Nasdem, tidak ada syarat. Mereka tidak minta menteri dan tidak minta cawapres, hanya karena platform kita sama, dan komunikasi kita baik," tutur Maruarar di sebuah acara diskusi di bilangan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/4/2014).
Kendati demikian PDI Perjuangan masih terus membuka peluang berkoalisi dengan partai lain selama memiliki platform sama.
"Yang penting kami tetap membuka diri, tapi tidak boleh sombong," katanya.
Selain itu, bakal capres dari PDI Perjuangan yang masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) juga kerap menjalin komunikasi dengan sejumlah tokoh untuk membicarakan soal koalisi.
"Begitu dia ditentukan (jadi capres) dia komunikasi dengan semua pihak dan selama ini juga dia blusukan ke masyarakat dan rakyat. Setelah jadi capres blukusan-lah dia ke tokoh agama, tokoh pemuda," tuturnya.
Namun, Maruarar mengaku belum ada partai yang punya komitmen untuk berkoalisi seperti Partai Nasdem meski komunikasi terus dijalin.
“Belum ada. Tapi dengan PKB jalan, Partai Golkar jalan, Partai Hanura jalan, dengan semua partai," katanya.