Tim Ducati Ganti Crutchlow dengan Pengendara Uji Coba

Selasa, 22 April 2014 | 18:13 WIB
Tim Ducati Ganti Crutchlow dengan Pengendara Uji Coba
Cal Crutchlow. (Motogp.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Ducati terpaksa mengambil kebijakan khusus "dadakan" terkait cedera yang menimpa salah satu pembalapnya, Cal Crutchlow, jelang GP Argentina akhir pekan ini. Kondisi Crutchlow yang belum pulih memaksa Ducati mengganti posisinya dengan salah seorang pembalap uji coba, yakni Michele Pirro yang berasal dari Italia.

Usai mengalami kecelakaan di Sirkuit Austin (GP Amerika), lebih dari sepekan lalu, Crutchlow awalnya hanya didiagnosa mengalami dislokasi pada kelingking kanannya. Namun kemudian, lewat pemeriksaan lanjutan di sebuah lembaga spesialis tulang di San Diego, diketahui bahwa ada tulang patah juga di jarinya.

Berdasarkan pemeriksaan tersebut, Crutchlow lantas harus menjalani sebuah operasi kecil guna memasang pin di bagian jarinya. Kini, setelah sebelumnya sempat berharap ikut serta di GP Argentina, nyatanya jarinya tersebut belum sembuh. Ia dilaporkan masih merasakan sakit di bagian tangan kanannya, yang otomatis menyulitkannya untuk mengendalikan sepeda motor, selain juga memutar gas dan mengerem.

Ducati pun akhirnya memutuskan untuk mengistirahatkan Crutchlow lebih lama. Pembalap yang tahun lalu sebenarnya sudah sempat menjajal Sirkuit Termas de Rio Hondo di Argentina itu, harus absen akhir pekan ini. Dia pulang ke Inggris guna mendapatkan perawatan lebih lanjut, sembari bersiap untuk tampil lagi nanti di Jerez.

"Saya merasa sedih harus menyebabkan tim berada dalam keadaan seperti ini, karena saya sesungguhnya benar-benar ingin membalap di Argentina," ungkap Crutchlow dalam pernyataannya.

"Pada hari Selasa setelah di Austin, saya menjalani scan di bagian tangan, dan kami melihat jari saya masih lari dari posisinya, serta mengalami patah pula. Maka Dr Chao memutuskan untuk memasang pin guna menstabilkannya," sambungnya pula.

"Sayangnya, saat ini saya masih merasa terlalu sakit di tangan kananku. Persendian jariku merupakan bagian yang paling terasa sakit, dan saya tak mungkin membalap akhir pekan ini," tandasnya. (Motogp.com)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI