Suara.com - Phillip Stoll (9) seorang bocah dari Michigan, Amerika, menemukan fosil gigi Mastodon yang diduga berumur dan pernah hidup 10.000 tahun lalu.
Mastodon merupakan spesies mamalia bergading besar dari genus Mammut yang ditemukan di Asia, Afrika, Eropa, Amerika Utara dan Amerika Tengah. Hewan tersebut telah punah ribuan tahun.
Phillip menemukan fosil itu secara tak sengaja saat sedang menyusuri anak sungai di dekat rumahnya pada musim panas 2013 lalu. Temuan Phillip itu baru dirilis baru-baru ini.
Dia melihat sebuah batu yang menurutnya sangat ‘keren’ berukuran kira-kira enam inci dan memiliki enam benjolan.
“(Benjolan) itu terlihat aneh,” kata Phillip kepada Lansing State Journal.
Dia lalu membawanya pulang dan menunjukkan hasil temuan kerennya itu kepada ibunya.
Phillip bahkan sempat mencari tahu apakah batu aneh tersebut bereaksi terhadap magnet. Sampai akhirnya Phill dan sang ibu membawanya kepada para peneliti di Negara Bagian Michigan untuk dipelajari.
Disanalah baru ketahuan kalau temuan Phillip itu super spesial.
“Itu gigi mastodon. Tampaknya itu gigi bagian atas, copot sampai akar-akarnya,” ungkap Professor James Harding, seperti dikutip dari CNN.
Ini bukan pertama kalinya seorang bocah menemukan fosil di Michigan. Pada Juni 2012 lalu, dua bocah sebelas tahun menemukan tulang sumbu mastodon. (Huffpost/CNN/Lansing State Journal)