Suara.com - Arus balik libur Paskah membuat lalu lintas arah Cirebon menuju Jakarta padat merayap. Hal itu akibat tingginya volume kendaraan yang melintas di kawasan tersebut.
"Arus balik libur Paskah volume kendaraan mengarah Jakarta dari Cirebon meningkat, sehingga terjadi kepadatan meski terpantau masih normal," kata Briptu Jafar petugas lalu lintas di perbatasan Cirebon-Indrammayu, Minggu (20/4/2014).
Ia menambahkan, beberapa titik diantisipasi untuk menghindari kemacetan seperti Tegal Gubug, perempatan Pasar Plered, pintu masuk tol Kanci dan arah keluar Tegal Karang.
Iring-iringan kendraan roda empat mengarah Jakarta, imbuh Jafar, diperkirakan akan semakin meningkat, karena perjalanan malam hari cukup diminati. Alasannya karena mereka menghindari udara panas sepanjang Pantura dari Cirebon-Indramayu. (Antara)