Penjaga Pantai Korsel Bantah Sejumlah Pemberitaan Soal Feri Sewol

Ruben Setiawan Suara.Com
Jum'at, 18 April 2014 | 11:49 WIB
Penjaga Pantai Korsel Bantah Sejumlah Pemberitaan Soal Feri Sewol
Perahu penyelamat di dekat bangkai kapal feri Sewol yang tenggelam. (Reuters/Kim Kyung-Hoon)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satuan penjaga pantai Korea Selatan membantah kabar yang menyebutkan para penyelam sudah masuk ke dalam feri Sewol yang tenggelam.

Sebelumnya, YTN, salah satu stasiun televisi berita setempat melaporkan bahwa delapan penyelam sudah dikerahkan untuk masuk ke dalam feri. Menurut YTN, penyelam menyisir ruang makan, tempat di mana sebagian penumpang berada saat feri tenggelam. Penjaga pantai mementahkan laporan tersebut. Menurut mereka, belum ada penyelam yang dikerahkan ke dalam feri tenggelam itu.

Penjaga pantai juga menyangkal laporan yang menyebutkan seluruh badan feri Sewol sudah tenggelam. Laporan itu juga sebelumnya disampaikan oleh televisi YTN.

Saat ini, jumlah korban bertambah menjadi 28 orang. Dari 475 penumpang dan kru feri Sewol, baru 179 yang diselamatkan. Sementara itu, 268 lainnya belum ditemukan. (Reuters)

REKOMENDASI

TERKINI