Suara.com - Pertemuan partai politik dan ormas berbasis Islam yang berlangsung di Cikini, Jakarta pusat, kamis (17/4/2014) berakhir tanpa hasil yang konkret. Empat partai yang hadir, yakni PAN, PKS, PKB, PPP belum mencapai kesepakatan untuk membangun koalisi. Partai-partai ini hanya sepakat untuk membangun kerjasama di masa yang akan datang.
"Memang ini hanya brainstorming, hanya berencana sekalian tukar pikiran, tukar informasi. Tapi yang penting jangan sampai pemilu ini tak menghasilkan perubahan positif bagi negeri ini," kata ketua Majelis Pertimbangan Pusat (MPP) PAN Amien Rais kepada para wartawan.
Amien mengatakan, belum ada hasil konkret kelanjutan gagasan koalisi parpol Islam dalam pemilihan presiden, Juli mendatang. Wakil partai yang hadir dalam pertemuan itu masih harus melakukan konsolidasi ke dalam.
"Jadi saya dengar sendiri tadi teman-teman parpol Islam, ada PKB, PKS, PAN, PBB, PPP, ulama NU, dewan dakwah dan MUI, mau bekerja sama berkoalisi, namun akan dibicarakan di internal dulu," tambah mantan Ketua MPR itu.
Pertemuan ini dihadiri belasan perwakilan dari parpol dan ormas Islam. Selain Amien Rais, hadir juga Presiden PKS Anis Matta, Bendahara Umum PKB Bachruddin Nasori, dan Wakil Ketua Umum PPP Emron Pangkapi.
Sedangkan dari Ormas Islam antara lain hadir KH. Muhammad Arifin Ilham (Pimpinan Majelis Azzikra)?, KH. Abdullah Gymnastiar (Pimpinan Daarut Tauhid), Ustadz Yusuf Mansur (Pimpinan PonPes PPPA Darul Qur’an), Habib Rizieq Shihab (Imam Besar FPI)
dan Muhammad Syafii Antonio (Praktisi Ekonomi Islam).