Suara.com - Entah karena gaji yang terlalu kecil atau memang benar-benar nekat, Martin Abinader, karyawan kedai es krim di Belmont, Amerika Serikat, menyambi berjualan ganja sambil bekerja.
Martin tertangkap basah sedang melakukan pekerjaan "sampingan"-nya itu setelah ia menjual ganja kepada polisi yang menyamar sebagai calon pembeli. Sudah dua kali Martin menjual ganja kepada intel polisi yang ia kira pembeli sungguhan.
Para pelanggan biasanya mengucapkan kata-kata tertentu sebagai kode jika ingin membeli ganja dari Martin. Martin, yang bekerja di kedai es krim Baskin Robins itu pun dijerat pasal berlapis.
Martin sudah bekerja di kedai es krim tersebut sejak tahun 2008. Belum diketahui berapa lama dirinya menjual ganja memakai kedok pedagang es krim. (CBS San Fransisco)