Perolehan Suara PKB Dianggap Fenomenal di Pileg 2014

Laban Laisila Suara.Com
Kamis, 10 April 2014 | 08:29 WIB
Perolehan Suara PKB Dianggap Fenomenal di Pileg 2014
Ahmad Dhani bersama Muhaimin Iskandar dan pengurus PKB. (Suara.com/Yazir Farouk)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengamat komunikasi politik dari Universitas Paramadina, Hendri Satrio mengatakan perolehan suara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam Pemilu Legislatif 2014 fenomenal dan mengejutkan karena hampir menyamai perolehan suara Partai Demokrat.

"Strategi komunikasi politik yang dibangun dengan melibatkan tokoh-tokoh kunci memang tepat," kata Hendri, di Jakarta, Kamis (10/4/2014).

Menurut Hendri, tokoh kunci yang diusung PKB sangat berpengaruh, seperti Rhoma Irama, Mahfud MD, dan musisi Ahmad Dhani. Ini yang menjadi pembeda strategi PKB. Selain itu,  konvensi rakyat PKB juga ikut mengangkat citra PKB.

"Kalau partai-partai Islam membuat poros tengah jilid dua, bisa jadi PKB akan memimpin. Dan bila ditelaah lebih jauh, mungkin parpol inilah salah satu penyebab gagalnya atau terhambatnya "Jokowi effect"," jelasnya.

Lebih jauh dikatakan Hendri, prestasi PKB pada Pemilu 2014 ini sungguh luar biasa dan menyebabkan membuat citra partai Islam jadi kembali terangkat.

Dalam sejumlah hitungan cepat suara PKB beda tipis dengan Demokrat dengan perolehan suara 9 persen.

"Tentang perolehan suara Partai Demokrat yang terus ditempel oleh PKB, itu adalah risiko politik yang harus dihadapi Demokrat. Tapi harus diingat, Demokrat masih memegang kartu truf konstelasi politik Indonesia," tutur Hendri. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI