Seorang Pemilih Meninggal Dunia Saat Mencoblos

Ruben Setiawan Suara.Com
Rabu, 09 April 2014 | 14:14 WIB
Seorang Pemilih Meninggal Dunia Saat Mencoblos
Segel kotak suara Pemilu Legislatif 2014. (Antara/Irwansyah Putra)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Syofyan Katiak Pian (60), warga Bamban Nagari Ampek Koto Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, meninggal dunia saat mencoblos di bilik suara, Rabu, sekitar pukul 13.00 WIB.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Agam Rahman di Lubukbasung, Rabu, mengatakan Syofyan Katiak Pian meninggal saat mencoblos di TPS 9 Bamban pada bilik suara empat.

Syofyan yang baru mencoblos satu lembar surat suara mengeluh kepalanya pusing dan tiba-tiba jatuh pingsan. Beberapa detik setelah itu, Syofyan mendapat pertolongan dari petugas kesehatan Puskesmas Palembayan.

"Namun nyawa korban tidak bisa diselamatkan oleh tim kesehatan dan korban juga sempat dibawa ke Puskesmas Palembayan," kata Rahman.

Dugaan sementara, Syofyan pingsan dan kemudian meninggal dunia akibat kelelahan. Namun, kata Rahman, kepastian penyebab kematian Syofyan masih menunggu hasil pemeriksaan tim kesehatan.

Saat ini, kata dia, jasad Syofyan telah dibawa ke rumah duka di Bamban Nagari Ampek Koto Palembayan dan akan dimakamkan di pekuburan keluarga yang tidak jauh dari rumah korban.

Menurut Rahman, aktivitas pemilihan tidak terganggu akibat kejadian ini, meski sempat dihentikan untuk sementara waktu.

Saat pemilihan, kata Rahman, Pemkab Agam menyiapkan tim kesehatan dari setiap Puskesmas yang ada di setiap kecamatan untuk memberikan pertolongan kepada pemilih apabila mendapatkan kecelakaan atau sakit. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI