Suara.com - Sebentar lagi pemilihan legislatif (Pileg) digelar. Tenda tempat pemungutan suara (TPS) pun sudah dibangun. Setiap orang akan menyalurkan hak pilihnya, hari ini, Selasa (9/4/2014).
TPS 27, tempat Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mencoblos, juga sudah terbangun. TPS untuk Jokowi ini berada persis di tengah-tengah taman Suropati, Menteng.
TPS ini merupakan satu dari tiga TPS yang berada di taman ini. Letaknya berjejer rapi dari barat ke timur. Ketiganya dibalut dengan kain yang membelit berwarna merah dan putih.
TPS untuk Jokowi ini merupakan yang paling besar dari dua TPS lainnya yang ada di taman ini. Ada ruang tunggu dan juga disediakan pendingin minuman.
Untuk diketahui, Jokowi sendiri rencananya akan mencoblos di TPS ini sekira pukul 8.00 WIB. Setelah mencoblos Jokowi diagendakan berkunjung ke rumah Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri di Kebagusan, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Namun, belum ada informasi apa agenda Jokowi di kediaman Megawati nanti.