Bentrok di Mesuji, Satu Orang Tewas

Ruben Setiawan Suara.Com
Kamis, 03 April 2014 | 23:50 WIB
Bentrok di Mesuji, Satu Orang Tewas
Sekretaris Dinas PUPR Kabupaten Mesuji Wawan Suhendra mengenakan rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan terkait operasi tangkap tangan (OTT) kasus dugaan korupsi Bupati Mesuji di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (25/1). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bentrokan antarwarga terjadi di kawasan Register 45, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, hari Kamis (3/4/2014). Satu orang tewas dalam bentrokan tersebut.

"Terjadi perkelahian antara warga Desa Pematang Panggang OKI Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dengan warga Desa Marga Jaya Register 45 Mesuji Provinsi Lampung di kawasan Register 45 kejadian sekitar pukul 13.00 WIB," kata Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih di Bandarlampung, Kamis (3/4/2014).

Dia mengatakan bentrok itu memakan korban jiwa yakni satu orang bernama Yusnadi. Selain menewaskan satu orang, insiden itu juga melukai tiga orang lainnya. Tiga korban tersebut mengalami luka cukup serius sehingga harus menjalani perawatan intensif.

Namun, dirinya menegaskan bahwa situasi di lokasi sudah berangsur kondusif. Untuk mengantisipasi kejadian susulan, pihak kepolisian juga telah disiagakan.

"Situasi sudah berangsur kondusif, tim buru sergap (buser) pun telah turun dan telah melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak," kata dia. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI