Ingin Kaya, Lelaki Ini Biarkan Penisnya Dimakan Binatang Buas

Tak cuma penis, ia juga kehilangan tiga jari kaki.
Suara.com - Seorang lelaki di Afrika, Chamangeni Zulu, membiarkan penisnya dimakan hyena, binatang pemakan daging. Itu dilakukannya karena menuruti perintah dukun yang didatanginya.
Menurut dukun tersebut, cara termudah untuk menjadi kaya adalah dengan mengorbankan bagian tubuh.
"Kejadian itu terjadi pada 24 Maret lalu. Saya pergi ke semak-semak dan telanjang. Hyena datang kepada saya dan mulai memakan penis saya," kata Zulu seperti dikutip dari Mirror, Rabu (2/4/2014).
Tak cuma memakan penis, hyena juga turut memakan tiga jari kakinya. "Saya juga kehilangan tiga jari kaki karena dimakan hyena," lanjut lelaki berusia 20 tahun itu.
Baca Juga: Review Film G20: Aksi Heroik di Tengah Diplomasi dan Krisis Global
Setelah itu, Zulu yang kesakitan berjalan merangka ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan.
Dan saat ini, ia masih di rawat di Rumah Sakit Umum Chipata untuk mendapatkan perawatan intensif.