Tragedi MH370, Kapal Selam Canggih Inggris Dikerahkan ke Samudera Hindia

Siswanto Suara.Com
Rabu, 02 April 2014 | 09:37 WIB
Tragedi MH370, Kapal Selam Canggih Inggris Dikerahkan ke Samudera Hindia
Pesawat P3 Orion Angkatan Udara Selandia Baru terbang di balik awan. (Reuters/Rob Griffith)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kapal selam Inggris -- HMS Tireless -- didatangkan ke Australia untuk membantu mencari keberadaan pesawat Malaysia Airlines nomor penerbangan MH370 yang dinyatakan berakhir di Samudera Hindia.

Kapal selam dioperasikan menjelang kunjungan Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Tun Razak ke Perth, Australia, Rabu (2/4/2014). Najib akan ikut memantau operasi pencarian MH370 gabungan antarnegara.

Angkatan Laut Kerajaan Inggris mengatakan kapal selam HMS Tireless memiliki kemampuan yang baik dalam melakukan berbagai operasi di bawah laut.

Kapal selam ini diharapkan dapat berkontribusi dalam operasi menemukan MH370 berisi 239 orang yang hilang sejak tanggal 8 Maret 2014. (The Star/AFP/)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI