Suara.com - Sebuah pesawat militer Australia berhasil menemukan empat objek bewarna oranye, berukuran lebih besar dari 2 meter, di laut dekat lokasi yang dipercaya sebagai tempat jatuhnya pesawat Malaysia Airlines MH370.
Empat objek itu ditemukan oleh pesawat pengintai P-3 Orion yang dipiloti oleh Letnan Penerbang Russel Adams, Minggu (30/3/2014).
"Kami mendeteksi banyak objek di perairan hari ini," kata Adams yang dikerumuni wartawan di landasan udaran pangkalan udara RAAF Pearce, Minggu malam.
"Kami menemukan sebuah area yang jaraknya kira-kira lima mil laut yang di dalamnya terdapat setidaknya empat objek bewarna oranye, yang masing-masing berukuran lebih dari dua meter," jelas Adams.
Meski demikian dia mengatakan asal benda-benda itu belum diketahui. Dia sudah mengirimkan lokasi dan kordinat lokasi benda tersebut ke tim pencarian di perairan. (Sydney Morning Herald)