WNI di Hongkong Gunakan Hak Pilih

Achmad Sakirin Suara.Com
Minggu, 30 Maret 2014 | 13:48 WIB
WNI di Hongkong Gunakan Hak Pilih
Logo KPU
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warga Indonesia di Hongkong hari ini menggunakan hak pilihnya pada Pemilu Legislatif 2014, Minggu (30/3/2014). Mereka datang ke TPS sekitar pukul 07.00 waktu setempat, meskipun panitia pemilihan baru memulai pencoblosan pukul 09.00.

Hingga pukul 11.00 waktu setempat antrean masih mengular di Victoria Park, taman yang biasa dimanfaatkan warga Indonesia berkumpul. Tempat ini berupa taman dengan tanah lapang yang cukup luas yang dikelilingi gedung bertingkat.

"Alhamdulillah animonya menggembirakan," kata Ketua KPP PLN Hongkong Arief Wahyudi.

Sementara itu, Konjen Indonesia di Hong Kong Chalif Akbar menyatakan, pencoblosan dilaksanakan berbarengan dengan di Makau. Pencoblosan diikuti sekitar 102 ribu pemilih. Dari jumlah itu sekitar 4.800 memilih via pos.

Chalif juga menilai pencoblosan secara umum berjalan lancar meskipun ada yang merasa belum menerima panggilan tapi akhirnya bisa menggunakan Kartu Tanda Penduduk.

Arief Wahyudi menambahkan, kegiatan pencoblosan di ruang publik seperti dilaksanakan kali ini merupakan yang pertama kali. Masyarakat Indonesia di Hongkong yang belum mencoblos masih diberi kesempatan hingga 9 April 2014.

"Hasil pencoblosan juga akan kita hitung tanggal itu (9 April 2014)," katanya.

Untuk melaksanakan pencoblosan KPP PLN Hongkong didukung sebanyak 105 personel dan para relawan.

Hari ini WNI melakukan pencoblosan di sejumlah Negara seperti di Beijing (China), Hong Kong, Brasil, Kopenhagen, Santiago (Chili), dan Shanghai. Mereka memilih Caleg dari dapil 2 DKI Jakarta meliputi Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan luar negeri. (Antara)

REKOMENDASI

TERKINI