Caleg PAN Palembang Gelar Berbagai Festival

Achmad Sakirin Suara.Com
Jum'at, 21 Maret 2014 | 14:58 WIB
Caleg PAN Palembang Gelar Berbagai Festival
Caleg PAN bersama simpatisan membersihkan makam saat kampanye di TPU Pereng, Bekasi (21/3). [Antara/Hafidz Mubarak]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejumlah calon anggota legislatif dari Partai Amanat Nasional (PAN) di Kota Palembang, Sumatera Selatan, memanfaatkan momentum kampanye terbuka pada 16 Maret - 5 April 2014 dengan menggelar berbagai festival.

Caleg PAN untuk DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Yudi Farola Bram di Palembang, Jumat (21/3/2014) menyatakan, selain band, untuk mendapat simpati warga festival kuda lumping dan festival musik dangdut juga dihadirkan.

Kegiatan festival tersebut puncaknya akan digelar di lapangan sepak bola Kecamatan Sukarami pada 23 Maret 2014. Yudi juga menjelaskan, sejumlah festival itu digelar untuk menyemarakkan kampanye terbuka dan mendatangkan massa sebanyak-banyaknya.

Sementara caleg dari PAN lainnya Dora Fatma Nurshanti mengatakan, kegiatan festival itu terutama festival band sudah sering digelar di lingkungan kampus perguruan tinggi di kawasan Plaju Palembang.

Melalui festival band diharapkan dapat menarik anak muda sebagai pemilih pemula untuk menggunakan hak pilihnya dengan baik serta berpartisipasi menyukseskan Pemilu Legsilatif 9 April 2014. Sedangkan dengan festival musik dangdut dapat menarik simpati masyarakat kalangan dewasa dan tua.

REKOMENDASI

TERKINI