Suara.com - Sebagaimana lazimnya di setiap kesempatan ia tampil, pada Selasa (18/3/2014) waktu setempat, LeBron James pun kembali menjadi andalan Miami Heat untuk meraih kemenangan. Namun kali ini cukup istimewa, karena perolehan 43 poinnya di laga ini dilesakkan ke keranjang mantan klubnya, Cleveland Cavaliers, di hadapan publik Cleveland.
Dalam laga yang dimenangkan Heat dengan skor 100-96 ini, James mencetak 25 dari total poinnya pada kuarter pertama. Rekan duetnya yang juga kerap meraup skor tinggi, Dwyane Wade, kali ini tidak bermain. James sendiri di laga ini mencatatkan keberhasilan 14 fari 19 tembakan, termasuk 6 dari 9 tembakan tiga angka.
Seperti diketahui, sebelum bergabung dengan Heat mulai tahun 2010 lalu, James adalah pemain Cavaliers selama 7 tahun. Hebatnya, kini ia sudah mencatatkan rekor kemenangan 13-1 atas mantan klubnya tersebut sejak memperkuat Heat.
Sementara itu dalam pertandingan lain, tuan rumah Atlanta Hawks akhirnya berhasil menaklukkan Toronto Raptors melalui overtime, dengan skor 118-113. Jeff Teague menyumbangkan 34 poin bagi Hawks dalam laga ini, sementara Paul Millsap mencatatkan triple-double pertama dalam kariernya dengan 19 poin, 13 rebound dan 10 assist.
Sedangkan di kubu Raptors, ada DeMar DeRozan yang menyumbangkan 29 poin, serta Kyle Lowery dengan 20 poin. Khusus Lowery, adalah sebuah lay-up darinya di sisa waktu 8,1 detik, yang kemudian membuat kedudukan sama 106-106 hingga dibutuhkan overtime (tambahan waktu).
Berikut hasil-hasil pertandingan NBA pada Selasa (18/3):
-Miami Heat vs Cleveland CAVALIERS: 100-96
-Atlanta HAWKS vs Toronto Raptors: 118-113 (overtime)
-Portland Trail BLAZERS vs Milwaukee Bucks: 120-115 (overtime)
-Sacramento KINGS vs Washington Wizards: 117-111 (overtime)
-Golden State WARRIORS vs Orlando Magic: 103-89
*Nama dengan huruf KAPITAL = tuan rumah.
(Reuters/Infostrada)