Buruh pun Bersorak
Penetapan Jokowi capres juga turut direspon kaum buruh. Aliansi Rakyat Merdeka (ARM) di Jakarta, Jawa Barat dan Sumatera Utara, setidaknya menyambut baik penetapan tersebut.
"Setelah Jokowi resmi didukung PDI Perjuangan, kami sepakat menyatakan dukungan untuk Jokowi," kata anggota ARM, yang juga Ketua FSPMI Sumut, Saragih.
"Kami percaya Jokowi mampu meningkatkan upah buruh," ujarnya.
Bahkan, mereka berencana untuk mendukung pencalonan Jokowi secara besar-besaran dalam Hari Buruh (Mayday) pada 1 Mei 2014. (Antara)