Suara.com - Pebalap dari Mercedes, Lewis Hamilton akan start dari posisi terdepan dalam gelaran GP Australia, Minggu (16/3/2014) besok. Dalam babak kualifikasi yang berlangsung di bawah guyuran hujan, Hamilton berhasil melalap Albert Park Circuit dengan catatan waktu tercepat satu menit 44,231 detik.
Sedangkan pebalap Red Bull Daniel Ricciardo yang mencatatkan waktu 0,317 detik lebih lambat, akan start dari posisi kedua. Pebalap Mercedes Nico Rosberg yang dalam latihan bebas ketiga sempat menjadi yang tercepat, akan start dari posisi ketiga dalam balapan yang akan berlangsung Minggu besok.
Tempat keempat dan kelima, masing-masing ditempati oleh Kevin Magnussen dari McLaren dan Fernando Alonso dari Ferrari.
Sementara Kimi Raikonen yang tahun ini membalap bersama Ferrari, mencatat hasil yang kurang menggembirakan. Ia hanya berada di posisi ke-12 dengan catatan waktu 1 menit 44,494 detik. Hasil kurang bagus juga dicatat juara dunia tahun lalu, Sebastian Vettel yang hanya berada di posisi 13. Berikut hasil kualifikasi GP Australia selengkapnya.
Hasil Kualifikasi GP Australia:
1. Lewis Hamilton (Inggris/Mercedes 1:44.231 )
2. Daniel Ricciardo (Australia/RedBull - Renault 1:44.548 )
3. Nico Rosberg (Jerman/Mercedes 1:44.595 )
4. Kevin Magnussen (Denmark/McLaren 1:45.745 )
5. Fernando Alonso (Spanyol/Ferrari 1:45.819 )
6. Jean-Eric Vergne (Prancis/Toro Rosso - Renault 1:45.864)
7. Nico Huelkenberg (Jerman/Force India - Mercedes 1:46.030)
8. Danill Kvyat (Rusia/Toro Rosso - Renault 1:47.368)
9. Felipe Massa (Brasil/Williams-Mercedes 1:48.079)
10. Valtteri Bottas (Finlandia/Williams-Mercedes 1:48.147)
11. Jenson Button (Inggris/McLaren 1:44.437)
12. Kimi Raikkonen (Finlandia/Ferrari 1:44.494)
13. Sebastian Vettel (Jerman/RedBull - Renault 1:44.668)
14. Adrian Sutil (Jerman/Sauber - Ferrari 1:45.655 )
15. Kamui Kobayashi (Jepang/Caterham - Renault 1:45.867)
16. Sergio Perez (Meksiko/Force India - Mercedes 1:47.293)
(Sumber : Reuters)