Djokovic Incar Gelar Juara Pertama di Indian Wells

Doddy Rosadi Suara.Com
Sabtu, 15 Maret 2014 | 08:56 WIB
Djokovic Incar Gelar Juara Pertama di Indian Wells
Petenis Serbia Novak Djokovic. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tersingkir di babak perempat final turnamen Grand Slam Australia Terbuka, lalu kandas di babak semifinal Dubai Terbuka, bekas petenis nomor satu dunia Novak Djokovic masih belum mengantungi satu gelar juara pun pada tahun ini.

Peluang untuk meraih gelar juara pertama pada 2014 semakin terbuka setelah petenis Serbia itu lolos ke babak semifinal turnamen Indian Wells ATP Master. Di babak 8 besar, Djokovic tanpa kesulitan menghentikan perlawanan petenis Prancis, Julien Benneteau dengan dua set langsung 6-1, 6-3.

Meski berhasil menang mudah, Djokovic mengkau pertandingan melawan Bennteau tidak mudah.

“Saya harus tetap fokus,” kata Djokovic yang menjadi juara di turnamen ini pada 2008 dan 2011.

Tersingkirkan petenis nomor satu dunia Rafael Nadal di babak sebelumnya membuat kans Djokovic untuk menjadi juara semakin besar. Dalam dua tahun terakhir, Djokovic selalu tersingkir di babak semifinal.

Lawan Djokovic di semifinal masih akan menanti pemenang dari pertandingan antara petenis dengan servis keras dari Amerika, John Isner melawan petenis Ukraina Alexandr Dolgopolov. Petenis Ukraina itu membuat kejutan ketika menyingkirkan Nadal di babak ketiga.

Sebelumnya, Petenis putra asal Swiss yang menjadi unggulan ketujuh turnamen BNP Paribas Open di Indian Wells, California, Roger Federer, memastikan diri tampil di semifinal. Dalam pertandingan perempat final pada Kamis (13/3/2014) waktu setempat, Federer sukses mengalahkan petenis Afrika Selatan, Kevin Anderson, dengan 7-5 dan 6-1. (AFP/CNA)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI